Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Saron, Rambeanak, Kec. Mungkid, Kab. Magelang, Jawa Tengah. |
Arung jeram atau rafting ialah kegiatan mengarungi sebuah aliran air sungai deras yang curam dengan alat khusus. Kegiatan ini biasa dilakukan bersama tim dengan bantuan perahu karet, dayung, dan lain-lain. Sungai Elo Progo ialah suatu tempat yang terkenal untuk melakukan arung jeram. Sebelum mengunjunginya, ketahui apa saja hal-hal menarik yang dimilikinya.
Daya Pikat Sungai Elo dan Progo
1. Debit Air Cukup Stabil
Salah satu daya tarik dari sungai ini yaitu debit air yang dimilikinya cukup stabil sehingga cocok digunakan sebagai wahana arung jerang. Sehingga, para pemula pun berkesempatan menikmati keseruan arung jeram dengan aman karena sungai ini cenderung lebih dikuasai dengan air yang tenang. Namun, ada juga beberapa jeram yang cukup mengguncang perahu.
2. Menyaksikan Keindahan Sepanjang Sungai
Selain mendapatkan keseruan bermain arung jeram, pengunjung pun juga dapat menikmati keindahan panorama alam sepanjang sungai. Tentunya, kegiatan berlibur akan semakin terasa menyenangkan sehingga menjadi momen yang tidak terlupakan. Pemandangan yang akan anda temui yaitu berupa pepohonan tinggi dan tanaman hijau yang tumbuh subur.
3. Menyewa Pemandu Arung Jeram yang Profesional
Keselamatan ialah hal yang paling diutamakan oleh pihak pengelola wisata sungai ini. Untuk itu, mereka telah menyediakan assessor yang sudah terverifikasi. Perlu diketahui bahwa assessor ialah seseorang yang telah mendapatkan kualifikasi dalam melaksanakan asesmen Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) mengenai pemandu arung jeram.
4. Dipercaya oleh Perusahaan Bonafit
Dikarenakan kecakapan dan profesionalisme, progo rafting telah dipercaya oleh banyak klien besar dalam penandatanganan rafting ataupun outbound. Adapun klien-klien tersebut yakni BRI, Telkom, Pertamina, Buhringer, Philip Morris, Prima Coal, Indosat, BI dan masih banyak lagi. Tidak heran jika tempat wisata arung jeram di Magelang ini cukup terkenal dan banyak dikunjungi oleh penggemar olahraga arung jeram.
Alamat dan Rute Menuju Sungai
Bagi yang tengah berlibur di Magelang, sangat disarankan untuk mampir mengunjungi tempat ini khususnya bagi penggemar arung jeram. Sungai ini terletak di Kab. Magelang tepatnya di Perumahan Griya Tok Songo, Kota Magelang, Jawa Tengah. Lokasinya pun cukup strategis karena dekat dengan objek wisata, seperti Candi Borobudur dan Candi Mendut.
Waktu perjalanan yang dibutuhkan kurang lebih 50 menit dari pusat kota Yogyakarta. Adapun sumber dari sungai ini yakni dari lereng gunung yang melintas ke tenggara. Arung jeram Sungai Elo Magelang ialah paket alternatif yang cocok bagi penggemar arung jeram kelas pemula. Mulai dari Desa Pare, Blondo, Kec. Mungkid,Kab. Magelang hingga Desa Ngentak IV.
Kegiatan Menarik yang Patut Dicoba
1. Mencoba Arung Jeram
Arung Jeram Sungai Elo ialah paket wisata menyusuri sungai Elo gade II+ bagi kelas pemula. Paket kegiatan wisata ini menyusuri sungai sepanjang 11 km dengan perahu yang tentunya dipandu oleh pemandu professional setiap perahunya. Kegiatan ini membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam mulai dari jembatan Brondo hingga Jembatan Mungkid, Kabupaten Magelang.
Wisata arung jeram ini sangat cocok bagi anda yang ingin melepas penat dari kerjaan kantor dan memperoleh pengalaman yang seru dan asyik dan memicu adrenalin saat menaklukkan berbagai jeram. Jeram-jeram tersebut pun memiliki nama tersendiri, seperti jeram Julia, jerum zigzag, jeram sesek, dan masih banyak lagi yang bisa anda ketahui dari pemandu secara langsung.
2. Mencoba Berbagai Permainan Air
Selain rafting atau arung jeram, anda juga bisa mencoba berbagai permainan air lain yang tidak kalah seru. Disini, anda bisa bermain flip-flop dimana pengunjung bisa menaiki perahu kembali dalam kondisi perahu terbalik. Permainan spinning juga tidak kalah seru dilakukan bersama dengan tim.
3. Berenang
Bagi yang tidak berminat mencoba arung jeram, anda bisa hanya berenang-renang saja dengan pelampung arung jeram. Kegiatan ini juga mampu membantu merilekskan pikiran anda setelah jenuh dengan hiruk pikuk keramaian perkotaan. Dengan begitu, pikiran anda kembali segar dan siap melakukan kegiatan sehari-hari.
4. One Stop Activity
Selain bermain-main dengan air, anda pun juga bisa merasakan keseruan yang sama di satu lokasi progo rafting ini. Anda bisa mengikuti serangkaian kegiatan outbound, paintball, serta adventure park yang tidak kalah seru. Dengan begitu, anda bisa memesan paket Outbound = Rafting tanpa berpindah-pindah tempat ke wisata lainnya.
Fasilitas yang Tersedia
Untuk menunjang keselamatan kegiatan rafting, pihak pengelola telah menyediakan fasilitas berupa pemandu yang berkualitas dan terverifikasi. Para pemandunya juga hafal semua jeram yang ada di sungai ini mulai dari progo atas, progo bawah,hingga trip progo hulu. Sebab, pemahaman ini sangatlah penting diketahui agar para pengunjung selamat.
Dalam melakukan kegiatan arung jeram, pihak pengelola telah menyediakan fasilitas berupa pelampung, helm, dayung dan boat. Sehingga, para pengunjung tidak perlu membawa perlengkapan arung jeram sendiri dari rumah. Setiap boatnya memiliki pemandu atau river guide yang siap sedia menjamin keselamatan anda.
Selain fasilitas untuk melakukan kegiatan berwisata atau bermain, pihak pengelola Sungai Elo Progo juga menyediakan sejumlah fasilitas dan pelayanan untuk menjamin kenyamanan pada pengunjung. Adapun fasilitas-fasilitas yang dapat ditemui di tempat wisata ini yaitu area parkir, kamar mandi/ MCK, musholla, tempat penginapan dan masih banyak lagi. Dengan begitu, kegiatan berwisata terasa nyaman.
Itulah sederet informasi mengenai tempat wisata di Magelang, Sungai Elo Progo yang wajib diketahui khususnya bagi penggemar arung jeram. Mulai dari daya tarik, alamat dan rute, kegiatan menarik, hingga fasilitas yang tersedia bisa digunakan sebagai bahan referensi wisata. Selain arung jeram, anda pun juga dapat mencoba berbagai permainan air dan kegiatan menarik lainnya.