Candi Umbul: Pesona Tempat Suci yang Memukau dengan Pemandangan yang Menakjubkan

Candi Umbul: Pesona Tempat Suci yang Memukau dengan Pemandangan yang Menakjubkan
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi
Alamat: Jl. Candi Umbul, Perkebunan, Kartoharjo, Kec. Grabag, Kab. Magelang, Jawa Tengah.

Berbicara mengenai wisata alam, Jawa Tengah memang memiliki keindahan panorama alam tersendiri yang tidak ada duanya. Salah satunya yaitu tempat pemandian Candi Umbul. Wisata ini ramai akan pengunjung di hari biasa maupun liburan karena memiliki sensasi yang berbeda. Berikut apa saja hal menarik yang dimiliki oleh wisata ini.

Daya Tarik Wisata Pemandian Umbul

Daya Tarik Wisata Pemandian Umbul
Foto: Twitter/Kang Mbolang

1. Pemandian Air Panas yang Sehat dan Segar

Daya tarik utama dari tempat wisata ini yaitu pemandian air panasnya yang beda dari sumber pemandian lain. Sebab, tempat ini tidak memiliki bau sulfur yang biasa ditemui di tempat pemandian lain. Sehingga, pengunjung yang alergi terhadap sulfur dapat berendam kapanpun dengan tenang. Apalagi, berendam di dalam air panas ini berkhasiat menyembuhkan penyakit kulit.

Di tempat wisata ini, pengunjung akan menjumpai dua kolam kuno yang dulunya digunakan sebagai tempat pemandian kuno. Kedua kolam tersebut pernah digunakan oleh putra dan putri bangsawan. Di tepinya, pengunjung juga akan menemukan bebatuan berupa situs bersejarah. Bebatuan tersebut menggambarkan berbagai macam relief tumbuhan, stupa, dan binatang pada bagian puncaknya menambah keindahan wisata ini.

Shopee Terbaru

2. Candi yang Unik

Tempat Wisata Candi yang bernama Umbul ini memang sangat istimewa sehingga menarik banyak pengunjung mulai dari lokal hingga mancanegara. Kebanyakan para wisatawan sering ditemukan tengah menikmati bangunan bersejarahnya yang berupa candi karena unik. Perlu diketahui bahwa candi ini ialah peninggalan dari zaman hindu kuno.

3. Pemandangan Alam yang Indah

Hal menarik selanjutnya yang dimiliki oleh tempat wisata ini yaitu pemandangan alamnya yang sangat indah. Sejak pihak pengelola melakukan beberapa penataan, tempat wisata ini selalu menjadi salah satu destinasi wisata keluarga yang wajib dikunjungi karena menarik dan edukatif. Tentunya, kegiatan berwisata akan menjadi momen yang selalu dikenang.

4. Lapangan Rumput yang Nyaman dan Rapi

Hal yang tidak kalah menarik yaitu lapangan rumput wisata candi ini. Wisata eksotis ini membuat para pengunjung merasa betah dan nyaman berlama-lama disini. Sebab, kondisinya seperti taman yang terawat dengan sangat rapi. Anda pun bisa beristirahat disini dengan rombongan keluarga sambil menikmati pemandangan alam yang indah dan udara sejuk.

Baca Juga:  Candi Selogriyo: Menyaksikan Keindahan Spiritual di Puncak Lereng Gunung

Alamat dan Rute, Lokasi Menuju Candi Umbul

Setelah mengetahui apa saja hal-hal menarik dari candi di Magelang ini, tentunya anda tertarik untuk mengunjunginya. Sebelum itu, alamat lokasi wajib diketahui agar tidak tersesat di tengah perjalanan. Adapun kawasan dari candi megah ini yaitu berada di Kec. Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Bagi yang berencana berangkat dari kota Magelang, waktu perjalanan yang diperlukan kira-kira sekitar setengah jam. Sebab, jarak candi dari kota Magelang sekitar 19 km. Namun, jika dirasa masih bingung menemukan lokasi tepatnya, anda bisa menggunakan bantuan dari Google Maps.

Jam operasional candi ini juga tidak kalah penting untuk diketahui. Wisata alam di Magelang ini dibuka pada pukul 09.00 hingga 17.30. Harga tiket masuknya pun cukup terjangkau yaitu hanya Rp 5.000 per orangnya saja. Harga ini termasuk murah daripada tempat wisata lain sehingga rugi jika tidak mengunjunginya.

Kegiatan Menyenangkan di Wisata Alam Umbul

Kegiatan Menyenangkan di Wisata Alam Umbul
Foto: Twitter/Java Chic

1. Berendam di Pemandian

Begitu anda sampai di lokasi, anda akan dihadapkan oleh berbagai kegiatan menarik yang layak dicoba. Salah satunya yaitu mandi dan berendam di pemandian kawasan candi. Seperti yang diketahui bahwa tempat ini memiliki 2 kolam pemandian yang terdiri dari pemandian air panas dan pemandian air dingin.

Berendam di kolam pemandian ini akan terasa sangat istimewa dan berbeda daripada pemandian pada umumnya. Hal ini karena kolam-kolam tersebut ialah peninggalan para bangsawan pada abad ke-8. Dengan begitu, anda akan merasakan sensasi layaknya seorang bangsawan yang tengah menikmati waktu santainya di kolam.

2. Menjelajah Kawasan Candi

Seperti yang diketahui bahwa tempat wisata ini memiliki panorama alam yang mengagumkan. Hal ini karena candi ini dikelilingi oleh tanaman dan pepohonan yang asri, hijau, dan indah. Sehingga, anda bisa menjelajahi area sekitar sambil menikmati udara yang sejuk. Jika merasa kelelahan, anda bisa duduk bersantai di gazebo yang sudah tersedia.

3. Berfoto Ria

Kegiatan yang tidak boleh dilewatkan oleh wisatawan yaitu berfoto. Ada banyak sekali spot menarik yang patut dijadikan sebagai latar belakang foto. Sebab, berbagai sudutnya menyajikan nuansa alam yang indah sehingga pas untuk mengabadikan momen bersama. Agar memperoleh hasil jepretan yang bagus, sangat disarankan untuk mengunjunginya pada sore hari karena adanya pemandangan matahari terbenam.

Baca Juga:  Ladon Little Island: Keajaiban Alam Tropis yang Menakjubkan di Magelang

Fasilitas yang Bisa Ditemui

Bagi yang tengah berencana untuk menjelajahi lokasi wisata ini, ajaklah teman, pasangan, ataupun keluarga. Dengan begitu, kegiatan berlibur semakin seru. Para pengunjung tidak perlu khawatir akan fasilitas yang tersedia. Sebab, wisata pemandian ini sudah menyediakan fasilitas yang cukup memadai.

Fasilitas yang tersedia di candi ini dapat digunakan dengan bebas oleh pengunjung. Apalagi, setelah tahun 2020, pihak pengelola wisata sudah melakukan sejumlah perbaikan pada fasilitasnya sehingga, fasilitas yang menawarkan kenyamanan bagi para pengunjung semakin lengkap.

Beberapa fasilitas yang tersedia di tempat ini yaitu toilet umum, mushola, warung makan, dan kamar mandi. Tempat makan di tempat wisata ini juga menyediakan berbagai menu khas yang lezat sehingga lidah pengunjung akan dimanjakan. Penginapan juga dapat digunakan bagi pengunjung yang ingin bermalam. Harganya pun cukup terjangkau dengan fasilitas yang lengkap.

Candi Umbul merupakan tempat wisata pemandian air panas yang patut dikunjungi karena menyediakan berbagai hal menarik di dalamnya. Mulai dari kolam, candi, lapangan hingga fasilitasnya yang tersedia membuat kegiatan berwisata terasa menyenangkan, nyaman, dan seru.

Kredivo Terbaru

Bagikan:

Avatar photo

Annisa

Annisa suka menyelami setiap momen hidupnya, merekam dengan kamera iPhone dan menyimpan di buku catatannya.

Rekomendasi